10 Caffe Tempat Nongkrong di Medan untuk Berburu Foto

10 Caffe Tempat Nongkrong di Medan untuk Berburu Foto – Kafe merupakan tempat yang menyajikan berbagai https://hyundaiandalanjakarta.com/ makanan dan minuman yang menarik. Kafe juga adalah tempat yang paling sering dikunjungi banyak orang kalau sedang ingin menyelesaikan tugas kuliah, hangout bareng temen, ngedate bareng doi, santai bareng keluarga, hingga bekerja. Kafe kini dengan mudah kita temukan di Indonesia, termasuk di Kota Medan, dengan berbagai tema yang disiapkan pemiliknya. Nah bagi kamu yang ingin ke kafe yang aesthetic dan Instagramable, berikut rekomendasinya. Tempat-tempat Instagramable kerap diincar sebagai lokasi berburu foto guna menghiasi linimasa media sosial.  Tak hanya tempat wisata, kafe maupun tempat nongkrong pun kini banyak yang didesain sedemikian rupa agar indah dipandang mata dan lensa kamera.

Baca Juga : 7 Caffe di Medan dengan Harga Terjangkau

Me & Coffee Works

Jam Operasional: 09:00–21:30 WIB
Lokasi: Jl. RA Kartini No. 8, Medan Polonia, Medan

Mau kerja sambil nongkrong santai? Me & Coffee Works bisa menjadi pilihan ideal buat kamu yang sedang cari tempat ngopi di Medan yang nyaman untuk bekerja. Kafe ini menghadirkan suasana tenang dengan starlight princess desain interior bergaya industrial yang modern dan menenangkan, menciptakan lingkungan yang cocok untuk fokus menyelesaikan pekerjaan. Fasilitas pendukung seperti colokan listrik di setiap meja membuatnya semakin praktis untuk digunakan sebagai tempat kerja, lho!

Tidak hanya itu, pengalaman bekerja di sini akan semakin lengkap dengan secangkir kopi berkualitas. Me & Coffee Works menyediakan beragam pilihan minuman yang memanjakan lidah, menjadikannya juga cocok sebagai tempat nongkrong di Medan untuk bersantai. Dengan harga menu mulai Rp25.000 hingga Rp50.000, kafe ini bakal bikin kamu betah berlama-lama duduk dan menyelesaikan pekerjaan!

TableTop Board Game Cafe

Jam Operasional: 12:00–21:00 WIB (Selasa–Minggu)
Lokasi: Blok D No, Jl. H. Misbah No.48-49, Hamdan, Kota Medan

Bagi kamu yang ingin mencoba pengalaman nongkrong seru tanpa scroll media sosial, cobain nyantai di TableTop Board Game Cafe. Kafe ini menawarkan beragam permainan board game yang bisa kamu nikmati bersama teman-teman. Dijamin akan menciptakan momen seru dan interaktif!

Selain menyediakan hiburan unik, cafe Medan ini juga menyajikan beragam menu lezat. Dari cemilan seperti french fries hingga chicken sandwich yang dimulai dari Rp30.000, minuman segar seperti kopi, milkshake, hingga smoothies dengan harga berkisar dari Rp32.000–Rp45.000, hingga hidangan berat seperti nasi goreng, rice bowl, atau steak yang dibanderol Rp32.000–Rp110.000. TableTop Board Game Cafe adalah tempat yang pas untuk melepas penat sambil menikmati suasana menyenangkan bersama teman-teman!

Arata.hi Coffee

Jam Operasional: 13:00–23:00 WIB
Lokasi: Komplek Ruko Graha Mas, Jl. Bajak II H, Harjosari II, Kec. Medan Amplas, Medan

Di Arata.hi Coffee, kamu akan menemukan tempat ngopi yang memanjakanmu dengan suasana minimalis dan estetis. Cafe Medan ini mengusung konsep dekorasi serba putih dengan sentuhan simpel namun modern, menciptakan suasana yang nyaman sekaligus Instagramable.

Selain daya tarik dekorasinya, Arata.hi Coffee juga menyajikan menu makanan dan minuman dengan tampilan yang tak kalah estetis. Hidangan lezat ini tersedia dengan harga terjangkau, mulai dari Rp25.000 hingga Rp50.000. Jadikan tempat nongkrong di Medan ini sebagai destinasi favoritmu untuk menikmati momen santai dengan nuansa minimalis!

House of Brew

Jam Operasional: 10:00–00:00 WIB (Senin–Jumat), 10:00–01:00 WIB (Sabtu–Minggu)
Lokasi: Jl. Tangguk Bongkar I No.52a, Tegal Sari Mandala II, Kec. Medan Denai, Kota Medan

Pilihan berikutnya adalah House of Brew yang desain interiornya didominasi elemen kayu elegan, nyaman banget untuk nongkrong santai. Cafe Medan ini menciptakan suasana hangat dan akrab, cocok untuk menghabiskan waktu bersama teman dan keluarga.

Daya tarik lainnya adalah hiburan live music yang hampir selalu hadir setiap hari, menambah keseruan suasana. House of Brew juga menawarkan ruang privat dan area outdoor yang bisa disewa untuk acara pribadi. Menu di sini juga cukup beragam, mulai dari kopi, jus segar, hidangan utama, hingga dessert dengan harga ramah di kantong, mulai Rp15.000 hingga Rp65.000. Nggak heran kalau pilihan tempat ngopi di Medan ini wajib masuk daftar kunjunganmu!

Coffee Box

Jam Operasional: 09:00–20:30 WIB
Lokasi: Jl. Palang Merah, Ruko Royal Residence No. A-7, Medan Maimun, Medan

Buat kamu yang suka dengan tempat nongkrong bernuansa vintage, Coffee Box adalah tujuanmu. Cafe Medan ini menghadirkan suasana klasik dengan dominasi perabotan kayu dan dekorasi ala tempo doeloe. Keunikan lainnya adalah lampu jadul seperti teplok dan petromaks yang menggantung, memberikan sentuhan nostalgia.

Coffee Box menyediakan dua area, yaitu ruang bebas asap rokok dan ruang untuk perokok, sehingga semua pengunjung bisa merasa nyaman. Soal menu, kafe ini menyajikan makanan tradisional Indonesia, termasuk hidangan khas Medan seperti lontong sayur, laksa, juga tersedia pilihan lontong pecel dan aneka jajanan seperti martabak telur, bakwan, serta pisang goreng.

Dengan harga berkisar Rp50.000–Rp75.000, tempat nongkrong di Medan ini pas untuk kamu yang ingin menikmati sajian lokal dalam suasana klasik!

Kinley Thai Bistro

Jam Operasional: 11.00–21.30 WIB
Lokasi: Jl. KH. Zainul Arifin No.7, Madras Hulu, Kec. Medan Polonia, Kota Medan, Sumatera Utara 20152

Kinley Thai Bistro cocok buat kamu yang mencari tempat ngopi di Medan yang menawarkan makanan khas Thailand. Dengan interior modern bergaya urban yang didominasi warna hitam dan earthycafe Medan ini memberikan suasana elegan sekaligus nyaman.

Daya tarik utamanya tentu saja ada pada menu khas Thailand yang sulit ditemukan di tempat lain. Cobalah Kwetiau Nur (kwetiau kuah sapi), Khao Gaeng Phed Ped Yang (bebek panggang kari merah), dan aneka street food Thailand lainnya. Harga menu di sini berkisar antara Rp50.000 hingga Rp75.000, pas untuk tempat nongkrong di Medan dengan pengalaman kuliner yang berbeda!

Lekker Urban Food House

Jam Operasional: 11.30–22.00 WIB
Lokasi: Jl. Putri Hijau No.1, Silalas, Medan Barat, Sumatera Utara 20111

Sesuai namanya, Lekker Urban Food House menawarkan suasana tempat nongkrong di Medan dengan suasana homeyCafe Medan ini memiliki dekorasi unik dengan berbagai pernak-pernik lucu dan spot foto menarik, termasuk figur superhero yang bikin suasana bersantai jadi semakin seru.

Kafe ini cocok dikunjungi bersama keluarga atau teman-teman karena menawarkan beragam pilihan menu. Mulai dari hidangan Nusantara hingga sajian ala Eropa, semuanya tersedia dengan harga yang ramah, mulai Rp50.000 hingga Rp100.000. Jangan lupa ajak rombongan besar untuk menikmati tempat ngopi di Medan ini untuk waktu yang penuh keakraban!

Lavender the Purple

Jam Operasional: Senin-Sabtu, 12.00–21.00 WIB
Lokasi: Jl. Multatuli Jalan Blok E No.17, A U R, Kec. Medan Maimun, Kota Medan, Sumatera Utara 20151

Buat kamu yang suka warna pastel, Lavender the Purple adalah tempat ngopi di Medan yang wajib dikunjungi! Dengan dominasi warna ungu dan pink pastel, ditambah hiasan tanaman serta dekorasi estetik, kafe ini menawarkan suasana yang asri dan tenang. Cocok banget buat kamu yang mencari tempat santai di Medan!

Cobain minuman spesial mereka, Coconut Lemon Lavender yang aromatik dan menyegarkan. Selain itu, ada juga beragam pilihan teh, yoghurt, dan es krim yang cocok menemani waktu nongkrongmu. Dengan harga mulai dari Rp15.000 untuk makanan dan Rp30.000 untuk minuman, kafe ini adalah pilihan sempurna buat kamu yang ingin nongkrong di spot cozy dan Instagramable!

Kalasua Coffee & Eatery

Jam Operasional: 15.00–24.00 WIB
Lokasi: Jl. Kol. Yos Sudarso, Martubung, Kec. Medan Labuhan, Kota Medan, Sumatera Utara 20252

Kalau kamu cari tempat ngopi di Medan dengan suasana kekinian, Kalasua Coffee and Eatery siap menjawab seleramu! Didominasi area nongkrong outdoor, cafe Medan ini punya desain minimalis dengan warna putih yang memberi kesan aestetik. Sentuhan tanaman hijau di sekelilingnya menambah kesegaran suasana. Plus, ada live music setiap weekend yang bikin pengalaman nongkrong makin asyik!

Menu di Kalasua juga lengkap banget! Mulai dari kopi, minuman non kopi, hingga dessert manis, semuanya tersedia dengan harga terjangkau mulai dari Rp23.000 saja. Jadi, kalau kamu cari tempat nongkrong di Medan yang murah dan keren, Kalasua wajib masuk bucket list!

Tropical Rooftop

Jam Operasional: 16.00–24.00 WIB
Lokasi: Jl. Abdullah Lubis No.79a, Merdeka, Kec. Medan Baru, Kota Medan, Sumatera Utara 20153

Ingin menikmati tempat nongkrong outdoor Medan dengan suasana santai? Tropical Rooftop adalah jawabannya! Berlokasi di rooftop Deli Hotel, cafe Medan ini menghadirkan konsep tropical dengan sentuhan warna cerah yang menyegarkan mata. Datang di waktu yang tepat biar kamu bisa menikmati sunset indah sambil bersantai dalam suasana yang syahdu.

Di malam hari, suasana semakin hidup dengan live music dan gemerlap lampu kuning yang hangat. Menu di Tropical Rooftop cukup beragam, mulai dari kopi, mocktail, teh, smoothies, hingga makanan berat dan camilan. Dengan harga mulai Rp25.000-Rp45.000, Tropical Rooftop adalah pilihan cafe kekinian yang wajib dikunjungi di Medan!

Tulisan ini dipublikasikan di Caffe dan tag , . Tandai permalink.